Work Life Balance: Ketahui Tips dan Pentingnya Mengatur Keserasian Urusan Pekerjaan dan Pribadi agar Kehidupanmu dapat Berjalan Seimbang
Work life balance adalah kondisi seseorang yang dapat menjaga keseimbangan antara urusan kehidupan pribadi dan pekerjaan. Work life balance sangatlah penting bagi seseorang karena hal ini jug
Unamed
Jumat, 11 Juni 2021, 3 tahun yang lalu
Work life balance adalah kondisi seseorang yang dapat menjaga keseimbangan antara urusan kehidupan pribadi dan pekerjaan. Work life balance sangatlah penting bagi seseorang karena hal ini juga akan berhubungan dengan kesehatan baik fisik maupun mental. Seseorang yang mempunyai work life balance akan lebih mudah dalam mengatasi rasa stress dan tekanan yang muncul dan mempunyai aura semangat yang positif. Selain itu work life balance juga mempengaruhi terhadap pekerjaan seseorang.
Riset yang dilakukan oleh Corporate Executive Board terhadap pekerja Amerika menunjukkan adanya hubungan antara work life balance dengan tingkat kepuasan kerja pegawai. Survey yang mereka lakukan juga mengemukakan bahwa 21% pegawai lebih produktif ketika mereka memiliki keseimbangan kehidupan dan pekerjaan yang cukup. Dewasa ini, banyak orang menyuarakan untuk dapat hidup dengan seimbang antara urusan pekerjaan dan urusan pribadi. Work life balance akan menguntungkan tidak hanya bagi individu tapi juga untuk perusahaan.
Lantas, hal apa saja yang diperlukan untuk menjaga keseimbangan antara urusan pekerjaan dan individu? Eduwork.id akan membagikan tips untuk menyeimbangkan urusan pekerjaan dan individu. Berikut adalah hal yang dapat dilakukan:
1. Manajemen Waktu
Semua orang dapat melakukan banyak kegiatan, tetapi belum tentu dapat memanajemen waktu dengan baik. Manajemen waktu dapat dilakukan dengan cara membuat skala prioritas dengan membagi hal yang penting mendesak, penting tidak mendesak, tidak penting mendesak, dan tidak penting tidak mendesak. Catatlah kegiatan yang akan dilakukan pada buku catatan atau kalender di gawai agar dapat memperkirakan estimasi waktu setiap kegiatan. Selain itu, ketahui batas-batas waktu untuk bekerja dan melakukan aktivitas pribadi. Jangan mengejar salah satu dari hal tersebut agar tidak berat sebelah. Hal tersebut dilakukan agar pekerjaan dapat selesai, tetapi kondisi tubuh akan tetap sehat.
2. Jaga Kesehatan Tubuh
Bekerja memang penting, tetapi menjaga kesehatan tubuh tidak kalah pentingnya. Hal tersebut karena pada akhirnya seseorang tidak dapat bekerja ketika kesehatannya terganggu. Maka dari jagalah kesehatan dengan menjaga pola makan yang sehat. Jangan mudah meninggalkan makan untuk melakukan aktivitas lain, terutama sarapan pagi.
Menurut Khomsan (2004), sarapan pagi dapat memberikan manfaat bagi tubuh yaitu, sarapan pagi dapat menyediakan karbohidrat yang siap digunakan untuk meningkatkan kadar gula darah. Sarapan pagi dapat berfungsi menghasilkan energi untuk melakukan aktivitas.
Selain itu, berolahraga juga tidak kalah penting. Usahakan untuk berolahraga dua hingga tiga kali sehari agar badan tetap fit dan tidak mudah terkena penyakit.
3. Cari Lingkungan yang Sehat
Lingkungan yang dimaksud bukan hanya sekadar lingkungan tempat tinggal, tetapi juga lingkungan pekerjaan. Lingkungan tempat tinggal yang sehat dalam artian dapat memberi motivasi dan semangat yang positif akan mempengaruhi mood dan kegiatan sehari-hari. Buatlah tempat tinggal menjadi tempat yang nyaman, sehingga ketika pulang kerja dapat menjadi tempat untuk menghilangkan rasa penat. Begitu pula dengan lingkungan pekerjaan. Lingkungan pekerjaan yang fair akan membuat seseorang merasa nyaman dan betah, yang mana hal tersebut tidak akan membuat seseorang merasa tertekan dengan adanya pekerjaan. Dengan lingkungan yang sehat, work life balance akan mudah untuk terpenuhi.
Itulah tiga hal yang dapat diterapkan untuk mencapai work life balance. Work life balance mempunyai pengaruh yang penting bagi setiap individu. Pengaruh yang tentu saja positif diantaranya adalah dapat meningkatkan produktivitas, terjaganya kesehatan fisik dan mental, berkurangnya rasa stress, dan lebih fokus ketika melakukan pekerjaan. Jagalah keseimbangan antara aktivitas pekerjaan dan individu mulai dari sekarang.
Eduwork. id dapat membantu kamu untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan impianmu. Dengan sistem bayar ketika sudah mendapatkan pekerjaan, kamu dapat memilih dan merasakan mendapatkan mentor yang akan membimbingmu untuk mendapatkan posisi impianmu. Yuk, gabung dengan eduwork.id sekarang dan raih cita-citamu untuk bekerja di perusahaan impian!
Our Blog
Tips dan Trik : Strategi Lolos Mendapatkan Pekerjaan Secara Online
Panduan Efektif dalam Wawancara: 4 Tips Sukses untuk Wawancara Kerja
Tantangan dalam Mendapat Pekerjaan: Pendidikan dan Kebutuhan Pekerjaan Masih Kurang Sejalan
Akselerasi Karirmu dengan Tiga Tes Kemampuan Bahasa Inggris Ini!
2 Menit Memulai Karir Sebagai UI/UX Designer